Analisis Gangguan Pada Sistem Gardu Listrik Berbasis Gas Insulated Switchgear 150 kV Dengan Metode High Voltage Test
DOI:
https://doi.org/10.25170/cylinder.v9i1.5029Kata Kunci:
Gardu induk, Gas insulated switchgear, High voltage testing, Insulation resistanceAbstrak
Insulator pada gardu induk memegang peranan penting dalam menjaga keamanan dan efisiensi dalam sistem transmisi dan distribusi listrik. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan pengujian dengan menggunakan metode pegujian tegangan tinggi (High Voltage Test) untuk memeriksa kemungkinan kerusakan pada gardu induk 150 kV yang dilengkapi dengan Gas Insulated Switchgear (GIS) sesuai dengan standar IEC 62271-203. Hasil pengukuran Insulation Resistance (IR) untuk komponen pada sistem GIS menunjukan bahwa sistem tersebut masih memiliki tahanan isolasi yang tinggi untuk fase R, S dan T. Hasil pengujian untuk Gas Insulated Switchgear ketika dialiri listrik tegangan tinggi untuk tiga fase (R, S dan T) juga tidak menunjukan adanya arus bocor sehingga dapat dipastikan bahwa sistem tersebut masih berjalan dengan baik.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Cylinder : Jurnal Ilmiah Teknik Mesin

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.