The Training Search Engine Optimization: Introduce Digital Marketing to MSME Players
DOI:
https://doi.org/10.25170/mitra.v7i2.4935Kata Kunci:
analisis; pemasaran digital; perencanaan; search engine optimization; UMKMAbstrak
Era digital telah mengubah organisasi perusahaan untuk dapat bertahan dan bersaing. Pada era digital, media yang diperlukan untuk dapat memperkenalkan produk barang dan jasa adalah teknologi informasi. Pemasaran digital merupakan teknologi yang berguna untuk memperkenalkan produk barang dan jasa. Search engine optimization sebagai bagian dari pemasaran digital dipakai sebagai “jembatan penghubung” antara penjual dan pembeli. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan pelatihan kepada kelompok LIFE, anggota jemaat Gereja Methodist Imanuel, mengenai pemasaran digital, search engine optimization untuk perencanaan dan analisis. Lima puluh persen anggota kelompok LIFE adalah pemilik usaha UMKM yang berjualan melalui toko daring. Anggota kelompok LIFE mengalami kesulitan karena semakin banyak UMKM yang berjualan melalui toko daring pada masa pandemi. Kegiatan dilaksanakan secara daring dengan menggunakan platform Zoom. Metode yang digunakan adalah ceramah, praktik, tanya-jawab, dan wawancara dengan pengurus LIFE. Dari hasil pengabdian kepada masyarakat, para peserta sudah dapat melakukan perencanaan dan analisis dalam menerapkan search engine optimization. Kemudian, dari wawancara dengan pengurus kelompok LIFE, diperoleh informasi bahwa peserta memperoleh pengetahuan mengenai pemasaran digital untuk dapat meningkatkan kunjungan ke toko daring milik mereka sendiri. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat selain sebagai Tri Darma Perguruan Tinggi juga dapat dipakai sebagai sarana memberikan pengetahuan tentang penggunaan teknologi informasi. Pada era digital sekarang ini, para pelaku usaha tidak saja dalam bentuk perusahaan besar, tetapi juga ada UMKM sebagai penggerak perekonomian. Sebagai penggerak perekonomian, para pelaku UMKM juga harus dapat bertahan dan bersaing. Salah satu cara untuk dapat bertahan dan bersaing adalah memiliki pengetahuan pemakaian teknologi informasi.
Referensi
Al-Mukhtar, F. H., Mahmoodd, N., & Kareem, S. (2021). Search engine optimization: A review. Applied Computer Science, 17(1), 69–79. https://doi.org/10.23743/acs-2021-07
Budhiartini, D., Rahmayati, T. E., Chairy, P., & Asyarani, S. (2022). Strategi marketing pengembangan UMKM di Desa Hamparan Perak Dusun V di masa pandemi Covid 19 dengan model AIDA (Attention, Interest, Desire, Action). Japsi Kontribusi, 02(02), 35–40.
Fauzi, Y. (2015). Manajemen pemasaran perspektif Maqasid Syariah. Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam, 1(3), 143–160. https://doi.org/10.29040/jiei.v1i03.51
He, H., & Harris, L. (2020). The impact of covid-19 pandemic on corporate social responsibility and marketing philosophy. Journal of Business Research, 116, 176–182. https://doi.org/10.1016/j.jbusres.2020.05.030
Julisar, J., Supriatna, D., & Suryawan, I. N. (2021). Search engine optimization – sub-modul keyword planner: Digital marketing untuk organisasi nir-laba. Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, 583–592. https://doi.org/10.24912/psenapenmas.v0i0.15053
Kannan, P. K., & Li, H. “Alice.” (2017). Digital marketing: A framework, review and research agenda. International Journal of Research in Marketing, 34(1), 22–45. https://doi.org/10.1016/j.ijresmar.2016.11.006
Pranoto, P., Jasmani, J., & Marayasa, I. N. (2019). Pelatihan digital marketing untuk peningkatan perekonomian anggota Karang Taruna Al Barkah di Kampung Cicayur—Tangerang. Jurnal Pengabdian Dharma Laksana, 1(2), 250–258. https://doi.org/10.32493/j.pdl.v1i2.2425
Qurthuby, M. M., Alhifni, A., & Muhlisin, S. (2019). Pengaruh strategi pemasaran dengan konsep AIDA (attention, interest, desire, action) terhadap respon nasabah mengambang pada Bank Syariah (Studi pada Bank Syariah di wilayah Cibadak-Sukabumi). Equilibrium: Jurnal Ekonomi Syariah, 7(1), 17–39. https://doi.org/10.21043/equilibrium.v7i1.4682
Sari, D. M. F. P., & Dwiya, K. G. S. (2018). Strategi digital marketing, word of mouth (wom), service quality terhadap keputusan pemakaian jasa go-jek. Jurnal Ilmiah Manajemen & Bisnis, 3(2), 188–198.
Supriatna, D., Surjadi, J., & Rahayuningsih, D. A. (2022). Penerapan digital marketing melalui teknik copywriting dan SEO bagi UMKM. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 5(1), 83–94. https://doi.org/10.24912/jbmi.v5i1.18400
Wahyuni, S., Mudiar, W., & Masrifa, A. Y. A. (2019). Pelatihan dan pendampingan digital marketing bagi pelaku IKM sebagai upaya peningkatan layanan penjualan Jabet Sop. Mitra: Jurnal Pemberdayaan Masyarakat, 3(2), 195–203.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Julisar Surjadi
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This license allows reusers to distribute, remix, adapt, and build upon the material in any medium or format for noncommercial purposes only, and only so long as attribution is given to the creator. If you remix, adapt, or build upon the material, you must license the modified material under identical terms.