PERSEPSI MAHASISWA PRODI BK TERHADAP IKLIM SOSIAL DI LINGKUNGAN PRODI BK

Authors

  • Maria Claudia Wahyu Trihastuti Atma Jaya Catholic University of Indonesia

Keywords:

attitudes, students, regulation

Abstract

Persepsi terhadap iklim sosial program studi Bimbingan dan Konseling (prodi BK) merupakan penilaian mahasiswa prodi BK terhadap pengalaman yang terkait interaksi timbal balik dengan anggota komunitas dalam relasi sosial, sistem kebijakan, dan perubahan sistem di komunitas prodi BK. Subjek penelitian terdiri dari mahasiswa aktif prodi BK angkatan 2010-2015 yang berjumlah 70 mahasiswa sebagai sampel penelitian. Instrumen persepsi mahasiswa Prodi BK terhadap iklim sosial di prodi BK terdiri dari tiga komponen yaitu hubungan sosial, perkembangan pribadi, dan penetapan dan penerapan aturan kontrol terhadap perilaku terdiri yang berjumlah 45 pernyataan. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik statistik analisis deskriptif. Berdasarkan hasil pengolahan data diketahui bahwa terdapat 36 mahasiswa (51,43%) memiliki persepsi yang sangat positif mengenai iklim sosial di prodi BK. Adapun mahasiswa yang memiliki persepsi cukup positif sebanyak 34 orang (48,57%). Mahasiswa prodi BK menilai secara positif iklim sosial di prodi BK. Interaksi mahasiswa dengan sesama mahasiswa dan dengan dosen dinilai positif oleh mahasiswa. Iklim sosial yang dinilai mahasiswa kurang positif adalah yang terkait dengan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengembangkan dan melaksanakan ide kreatif yang diusulkan mahasiswa. Kata kunci: iklim sosial, hubungan sosial, perkembangan pribadi, dan penetapan dan penerapan aturan kontrol terhadap perilaku.

References

Test referensi

Referensi 2

Referensi 3

Downloads

Published

2019-04-28

Issue

Section

Articles
Abstract views: 20 | : 131