HUBUNGAN ANTARA PENGENDALIAN DIRI DAN PROKRASTINASI AKADEMIS SISWA KELAS XI SMA BUNDA HATI KUDUS TAHUN AJARAN 2019/2020
Keywords:
prokrastinasi akademis, pengendalian diriAbstract
Kegiatan pembelajaran di sekolah menuntut siswa agar menyelesaikan pekerjaan sekolah yang diberikan oleh guru. Tugas yang diberikan bertujuan untuk mengembangkan kemampuan siswa. Namun, fakta di sekolah memperlihatkan masih banyak siswa yang belum mampu mengendalikan dirinya sendiri sehingga mereka lebih mengutamakan perilaku yang membuat dirinya senang dari pada melakukan kewajiban mereka. Pengendalian diri adalah kemampuan yang dimiliki individu dalam mengendalikan perilaku dengan cara menunda kepuasan, mengantisipasi dan menafsirkan peristiwa serta mengendalikan keputusan yang akan diambil. Prokrastinasi akademis adalah penundaan yang dilakukan siswa dalam memulai atau menyelesaikan tugas sekolah dikarenakan ketidaksesuaian antara rencana dan kinerja aktual dengan melakukan aktivitas lain yang lebih menyenangkan sehingga menyebabkan keterlambatan dalam pengumpulan tugas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan pengendalian diri para siswa, mengetahui prokrastinasi akademis dan hubungan antara pengendalian diri dan prokrastinasi akademis siswa kelas XI SMA Bunda Hati Kudus. Instrumen pengendalian diri terdiri 43 pernyataan dari, 50 pernyataan yang dinyatakan valid dengan koefisien reliabilitas instrumen sebesar 0,950. Instrumen prokrastinasi akademis terdiri dari 37 pernyataan dari, 42 pernyataan yang dinyatakan valid dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,947. Berdasarkan hasil analisis korelatif antara variabel pengendalian diri dan prokrastinasi akademis diperoleh koefisien korelasi sebesar -0,395 dengan nilai p sebesar 0,003. Hasil tersebut menunjukkan nilai probabilitas kesalahan (p) yang didapat lebih kecil dari taraf signifikan yang ditentukan sebesar 0,05. Dari hasil penelitian ini terdapat hubungan yang negatif dan signifikan antara pengendalian diri dan prokrastinasi akademis. Semakin tinggi pengendalian diri yang dimiliki maka semakin rendah prokrastinasi akademis siswa. sumbangan variabel pengendalian diri terhadap prokrastinasi akademis siswa kelas 11 SMA BHK sebesar 16%. Saran kepada guru BK SMA Bunda Hati Kudus adalah memberikan bimbingan klasikal seperti tips dan trick mengatasi penundaan pengerjaan tugas, dampak buruk prokrastinasi akademis, dan pentingnya pengendalian diri untuk mengerjakan tugas tepat waktu. Selain itu guru BK juga dapat memberikan bimbingan kelompok atau konseling individual bagi anak yang memiliki kebiasaan melakukan prokrastinasi akademis atau siswa yang sering terlambat dalam pengumpulan tugas.
References
Bintaraningtyas, N. (2015). Hubungan Antara Kontrol Diri Dengan Prokrastinasi Akademik pada Siswa SMA. Skripsi Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Fadilah, G. F. (2013). Upaya Meningkatkan Pengendalian Diri Penerima Manfaat Melalui Layanan Bimbingan Kelompok di Balai Rehabilitasi Mandiri Semarang. Skripsi Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang.
Fauziah, H. H. (2015). Faktor-Faktor yang Memengaruhi Prokrastinasi Akademis pada Mahasiswa Fakultas Psikologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Psympathic: Jurnal Ilmiah Psikologi 2 (2), 123-132
Fidiana, N. R. (2014). Hubungan antara Kontrol Diri dengan Perilaku Delinquency pada Remaja di SMP Bhakti Turen Malang. Skripsi. Malang: UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Ferrari, J. R., Johnson, J. L., Mccown, W. G. (1995). Procrastination and Task Avoidance Theory, Research and Treatment. New York: Plenum Press.
Gufron, R. (2012). Hubungan Kontrol Diri dengan Prokrastinasi Akademik pada Siswa IPA MAN Malang 1 Kota Malang. Skripsi. Malang: Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
Ghufron,N.M., Risnawita, R.S. (2012). Teori Teori Psikologi. Cetakan ketiga. Jogjakarta: Ar-Ruzz media.
Mulyani, (2016). Rancangan Hipotetik Bimbingan Kelompok Teknik Modeling untuk Meningkatkan Self Control: (Studi Deskriptif terhadap Peserta Didik Kelas XI SMK Sangkuriang 1 Cimahi Tahun Ajaran 2015/2016). Skripsi. Bandung: Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia.
Nugrasanti,R. (2006). Locus of Control dan Prokrastinasi Akademis Mahasiswa. Skripsi. Jakarta: Universitas Tarumanegara.
Rahmantori,A. (2018). Hubungan antara Kontrol Diri dan Prokrastinasi Akademik pada Mahasiswa. Skripsi. Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.
Sari, S.P (2017). Teknik Psikodrama dalam Mengembangkan Kontrol Diri Siswa. Jurnal Fokus Konseling. 3 (2), 123-137.